
VIVA.co.id – Pemerintah dan DPR sudah mengesahkan Undang Undang Tax Amnesty. Polri pun berjanji akan mengawal pelaksanaannya dengan maksimal.
“Sesuai dengan arahan Kapolri, kami akan all out mengawal pelaksanaan Tax Amnesty,” kata Dirtipideksus Bareskrim Polri, Brigjen Pol Agung Setya, dalam siaran pers yang diterima VIVA.co.id, Sabtu, 30 Juli 2016.
Menurut Agung, Polri beserta seluruh jajaran di wilayah (Polda) akan selalu berkoordinasi dengan Direktorat Jenderal (Ditjen) Pajak dan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) serta pemerintah daerah. Langkah itu agar pelaksanaan Tax Amnesty bisa berjalan sesuai harapan.
Sebelumnya, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyambangi Mabes Polri dan bertemu Kapolri Jenderal Tito Karnavian beserta jajarannya. Sri Mulyani juga melakukan teleconference dengan para Kapolda seluruh Indonesia, Kakanwil Pajak seluruh Indonesia dan OJK.
Sri Mulyani mengaku senang atas dukungan Kapolri terhadap program Tax Amnesty. Dengan dukungan ini, diharapkan masyarakat yang ingin mendeklarasikan hartanya menjadi lebih nyaman dan aman.
Kerjasama Polri dengan Kemenkeu sangat diperlukan karena akan meningkatkan kepercayaan calon peserta Tax Amnesty. Nantinya, informasi mengenai peserta tidak akan disalahgunakan oleh pihak manapun.
Sumber : Viva.co.id
Penulis : Syahrul Ansyari
http://www.pengampunanpajak.com
info@pengampunanpajak.com
Kategori:Pengampunan Pajak
Tok! Daftar 52 RUU Prolegnas Prioritas 2025, RUU Sisdiknas Masuk
PANDUAN LANGKAH DEMI LANGKAH DALAM MELAKUKAN PENGISIAN DAN PELAPORAN PPS – PROGRAM PENGUNGKAPAN SUKARELA
Slide Pengampunan Pajak 2022 – Slide Program Pengungkapan Sukarela – Slide Tax Amnesty Jilid 2
Tinggalkan komentar